Ditulis oleh Admin
Jumat, 26 Juli 2024
Mojokerto - Sebagai upaya Polri dalam meningkatkan pelayanan kepada masyarakat, polsek Trawas Polres Mojokerto Polda Jatim melaksanakan kegiatan bertajuk “Jumat curhat”
Bertempat di Balai Desa Belik kecamatan Trawas anggota Polsek Trawas mendengarkan keluh kesah dan harapan dari masyarakat trawas dalam upaya peningkatan pelayanan kepolisian.
Selain itu pihak kepolisian juga memberikan Arahan serta himbauan kepada masyarakat agar senantiasa menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungannya masing masing.
Adapaun pertanyaan dari warga yang menyampaikan " Izin bertanya pak, seperti yang bapa sampaikan curanmor sangat meresahkan para warga, apalagi di Dusun jibru sangat sepi apabila sudah menginjak malam hari, bagaimana cara agar tidak terjadi curanmor di dusun kami? " Tanya Krisna
Menanggapi hal tersebut aipda Handika selaku bhabinkamtibmas menjelaskan bahwa sebaiknya agar para warga mengaktifkan kembali poskamling di wilayah Dusun Jibru yang sudah kurang aktif sebagai antisipasi ketika ada curanmor dan juga menggunakan kunci ganda pada kendaraan serta meletakkan kendaraan di tempat yang terang apabila hendak ditinggalkan.