Ditulis oleh Admin
Jumat, 10 Februari 2023
Mojokerto - Program Jumat Curhat, merupakan salah satu Program Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo untuk lebih dekat dengan masyarakat. Pagi ini, Jumat (10/02), program Jumat Curhat yang dikemas dalam program Polres Mojokerto, yakni Krupuk Rambak (Cangkruk Mlumpuk Rame-Rame Bahas Kamtibmas), digelar di Pendopo Balai Desa Ngastemi, Kecamatan Bangsal.
Kegiatan ini dihadiri Kapolres Mojokerto AKBP Wahyudi yang diwakilkan oleh Kabag SDM AKBP Tri Sujoko, Pajabat Utama Polres Mojokerto, Forkopimca Kecamatan Bangsal, dan warga masyarakat Kecamatan Bangsal.
Dalam sambutannya, Kabag SDM mangatakan, bahwa program Jumat Curhat adalah sarana utuk menjalin komunikasi antara Polri bersama unsur Pemerintah dan TNI, yang biasa disebut dengan tiga pilar, untuk bersama-sama mendengarkan keluhan dan permasalahan yang ada di masyarakat serta mencari solusi terbaik untuk keluhan dan permasalahan tersebut.
"Kedatangan kami disini adalah untuk mendengarkan permasalahan dan keluhan masyarakat terkait pelayanan Polri khususnya Polres Mojokerto ataupun permasalahan lainnya yang berpotensi mengganggu keamanan dan ketertiban masyarakat," kata AKBP Tri Sujoko.
"Kegiatan yang selama ini sudah kita laksanakan, sudah berjalan dengan baik dan kedepannya tetap kita jalin komunikasi dan kolaborasi antara unsur Forkopimca dan tiga pilar desa dalam menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif di wilayah Kecamatan Bangsal," tambahnya.
Beberapa keluhan yang disampaikan oleh warga Kecamatan Bangsal diantaranya adalah permintaan untuk Bhabinkamtibmas agar selalu hadir di desa binaan, permohonan pengurusan SIM secara kolektif di Desa, serta sosialisasi terkait layanan 110 Polri yang bisa digunakan untuk menyampaikan segala informasi dan keluhan masyarakat pada Polri.
Kabag SDM juga menyampaikan, banyak terimaksih atas atusias dan kerjasama seluruh potensi masyarakat Kecamatan Bangsal yang selama ini telah banyak membantu Polres Mojokerto. "Semoga apa yang kita lakukan hari ini, dapat membawa kebaikan bagi kita semua," ujar AKBP Tri Sujoko.