Ditulis oleh Admin
Jumat, 15 Desember 2023
Mojokerto - Jumat curhat sudah menjadi agenda rutin Kepolisian setiap minggunya untuk berusaha dekat dengan masyarakat yang di harapkan mampu mewujudkan masyarakat yang aman dan kondusif.
Dalam kesempatan jumat kali ini, Anggota kepolisian Sektor trawas Polres Mojokerto Menyambangi warga sukosari Kec. Trawas tepatnya di masjid Baiturahman untuk menyapa dan mendengarkan keluh kesah masayarakat sekitar masjid.
kali ini, Kapolsek Trawas Iptu Sutakat yang hadir dalam kegiatan jumat curhat mengingatkan kepada warga masyarakat untuk menjaga kondusifitas dan ketertiban di wilayahnya seiring meningkatnya persaingan di panggung politik. Di harapkan nantinya masyarakat mampu secara penuh dan antusias untuk memberikan hak suaranya saat pemilu 14 februari 2024. “Gunakan hak pilih anda jangan sampai golput karena suara anda yang menentukan masa depan bangsa ini” ujar beliau
Senada dengan apa yang di sampaikan oleh kanit reskrim, bapak mukadi selaku tokoh masyarakat Dsn. Biting Desa Seloliman juga sepakat bahwa dalam kontestasi pemilu nantinya agar warga masyarakat tidak mudah terprovokasi dan menjaga ketertiban lingkungan. Terkait hal tersebut beliau juga mengatakan tentang jadwal dan mekanisme pelaksanaan kampanye baik oleh parpol maupun oleh caleg itu sendiri apakah bisa dilaksanakan dengan sesuka hati dan kapan saja?.
Menanggapi hal tersebut kapolsek menyampaikan bahwa jadwal “Kampanye yang merumuskan dan menjadwalkan kaon dan dimana pelaksanaan kampanye adalah KPUD yang mana Pihak Kepolisian hanya bertugas mengamankan apabila di wilayahnya ada kegiatan kampanye” ujar beliau.