Berita Nasional

Jaga Harkamtibmas Jelang Pemilu 2024, Polres Mojokerto Ungkap Kasus Kriminal Hasil KRYD

Ditulis oleh Admin

Rabu, 07 Februari 2024

Mojokerto - Dalam upaya menjaga situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif menjelang Pemilu 2024, Polres Mojokerto melaksanakan kegiatan rutin yang ditingkatkan (KRYD). Kegiatan tersebut dilaksanakan mulai tanggal 16 Januari hingga 5 Februari 2024.


Dalam konferensi pers yang digelar, Kapolres Mojokerto AKBP Wahyudi yang diwakilkan Wakapolres Mojokerto Kompol Kompol Yulie Khrisna mengatakan, KRYD ini bertujuan untuk menanggulangi berbagai potensi gangguan kamtibmas, seperti premanisme, perjudian, penyalahgunaan narkoba, miras ilegal, dan penggunaan knalpot kendaraan yang tidak sesuai spesifikasi. 


"Selama periode tersebut, Polres Mojokerto telah menahan 15 tersangka, termasuk 10 tersangka terkait narkoba dan 5 tersangka umum," kata Kompol Yulie.


Lebih lanjut, Wakapolres Mojokerto menyampaikan, bahwa seluruh jajaran Polsek di wilayah hukum Polres Mojokerto turut berperan aktif dalam melaksanakan kegiatan tersebut. 


"Polsek jajaran berhasil mengamankan 5667 botol miras, 2 galon miras, dan 30 galon bahan miras dalam 331 kegiatan penertiban. Pada sektor lalu lintas, 564 kendaraan yang menggunakan knalpot tidak sesuai spesifikasi telah ditindak, dengan total barang bukti mencapai 1234 knalpot roda dua dan 3 knalpot roda empat yang tidak sesuai spesifikasi," jelas Kompol Yulie.


"Sementara itu, dalam penanggulangan narkoba, Satresnarkoba berhasil menyita 120,01 gram sabu dan 4839 pil doble L. Selain itu, polisi juga menertibkan kegiatan perjudian remi dan sabung ayam, dengan melaksanakan 51 kegiatan penindakan," imbuhnya.


Selanjutnya, upaya pembinaan terhadap premanisme juga ditekankan, dengan pelaksanaan 677 kegiatan pembinaan di seluruh Polsek dan Polres di Mojokerto.


Wakapolres Mojokerto mengungkapkan, pihaknya akan terus melaksanakan KRYD secara rutin untuk menjaga situasi kamtibmas di wilayah hukum Polres Mojokerto tetap aman dan kondusif hingga tahap Pemilu selesai. 


"Semoga upaya ini mampu memberikan rasa aman dan nyaman bagi seluruh masyarakat Kabupaten Mojokerto menjelang dan selama proses Pemilu 2024 berlangsung," tutupnya.

Copyright 2025 | Infojatim.id