Berita Nasional

Pengamanan Kantor Kejaksaan Negeri Kabupaten Mojokerto oleh Polsek Sooko bersama Sat Samapta Polres Mojokerto

Ditulis oleh Admin

Rabu, 06 Maret 2024

Sooko, memberikan pelayanan, pengayoman dan perlindungan terhadap masyarakat maupun obyek vital menjadi perhatian petugas dari Polsek Sooko bersama Sat Samapta Polres Mojokerto dalam kegiatan mediasi dikantor Kejaksaan Negeri Kabupaten Mojokerto pada hari Rabu (06/03/2024).


Sejak pagi nampak berjejer petugas yang melaksanakan apel pengamanan dengan dipimpin oleh Kapolsek Sooko AKP Suwarso SH guna memberikan arahan dan petunjuk terkait pelaksanaan tugas kegiatan mediasi oleh warga masyarakat dikantor kejaksaan.


Polsek Sooko selaku petugas yang membawahi Kantor Kejaksaan sendiri bersinergi dengan Sat Samapta Polres Mojokerto mengingat lokasi merupakan obyek vital kabupaten Mojokerto, sehingga segala macam rangkaian kegiatan yang digelar dapat diantisipasi dan berjalan dengan aman lancar kondusif.

Copyright 2025 | Infojatim.id